Keterangan
Ketika memutuskan untuk membeli Forklift kita dihadapkan begitu banyak pilihan model type & merek, dan harus memutuskan dalam waktu yang singkat karena kebutuhan yang mendesak. Berikut saya berikan tips dalam membantu anda mencari jalan keluar dalam memilih Forklift sesuai dengan harga yang dikeluarkan serta dengan pelayanan purna jualnya
Forklift Capacity
Kapasitas Forklift adalah total berat yang mampu diangkat oleh unit Forklift. Kapasitas Forklift dapat dilihat dari informasi di badan Forklift atau di dokumen di Forklift itu sendiri. Hal yang perlu diperhatikan adalah apabila mengangkat beban yang tinggi harus menurunkan berat beban yang diangkat karena akan mempengaruhi kapasitas angkat Forklift hal itu ditentukan oleh load center. Semakin tinggi Forklift bisa mengangkat, akan semakin mahal harganya. Hal ini merupakan suatu hal yang harus diperhatikan karena untuk memastikan pekerjaan yang dilakukan dapat berjalan dengan aman. Apabila menggunakan Forklift dengan kapasitas terlalu kecil dengan beban berat dapat menyebabkan kerusakan pada barang bawaan dan membahayakan operator dan orang di sekitarnya.
Max Lift Height
Maksimal tinggi angkat adalah seberapa tinggi Forklift dapat mengangkat beban dan batas dalam ketinggian angkat. Maksimal tinggi angkat sangatlah penting jika anda bekerja pada proyek-proyek yang memerlukan lifting yang tinggi. Hal ini sangat penting untuk diketahui jika anda memiliki tinggi pintu atau langit-langit rendah dalam bangunan tempat bekerja dan tinggi dalam truk saat memuat barang.
Forklift Fuel
Bahan bakar forklift bermacam-macam dapat dipertimbangkan dengan menggunakan bertenaga listrik, gas, bensin, diesel, dan bahan bakar ganda bensin/gas. Pemilihan bahan bakar pada Forklift dipengaruhi oleh biaya dan penggunaan. Contohnya jika anda bekerja dalam fasilitas yang tertutup tidak mungkin menggunakan engine karena dapat menyebabkan asap knalpot, jadi sebuah forklift bertenaga lisrik akan ideal. Namun, untuk Forklift bertenaga listrik harganya lebih mahal dan baterai mereka membutuhkan charger dan pemeliharaan yang khusus. Kalau membutuhkan tugas berat pastinya akan menggunakan forklift yang diesel. Forklift dengan bahan bakar ganda sangat fleksibilitas karena bahwa jika anda kehabisan bensin dapat beralih ke gas untuk menyelesaikan pekerjaan. Harga bahan bakar adalah sesuatu yang harus diperhatikan, karena akan mempengaruhi dalam pengeluaran biaya pemakaian Forklift.
Forklift Tires
Forklift memiliki banyak pilihan ban antara lain cushion, pneumatik udara, pneumatik padat dan banyak lagi yang lain. Penggunaan forklift mempengaruhi pemilihan ban contohnya di dalam ruangan, di atas aspal atau semen dan harus diketahui bahwa forklift tidak dilengkapi oleh suspensi sehingga akan mempengaruhi kenyamanan operator forklift saat penggunaan.
Guarantee
Sama seperti pembelian pada mobil baru terdapat garansi, hal itu juga terdapat pada forklift. Contohnya forklift VMAX ISUZU PT.DENKO WAHANA SAKTI SEMARANG memberikan garansi 1 tahun. Apabila forklift berada di luar garansi ada lebih baiknya menghubungi dealer bahkan jika sudah lewat masa garansi kemungkinan penjual akan membantu dalam bantuan setelah pembelian.
Service & Maintenance
Pemeliharaan forklift sangat penting untuk diperhatikan karena berhubungan dengan penggunaan forklift untuk waktu yang lama. Kami PT.DENKO WAHANA SAKTI SEMARANG sebagai distributor forklift merek VMAX memberikan free jasa maintenance untuk VMAX setelah penggunaan 3 bulan pertama.
Keterangan:
1.Harga bisa langsung kontak di nomor telfon yang tertera
2.Garansi servis hidrolis selama 1 tahun
3.Free ongkir area Jawa Tengah dan Sekitarnya
4.Servise center di semarang, surabaya dan jakarta
5.Tersedia spare part lengkap
6.Layanan purna jual terjamin
7.Tersedia type dan ukuran lainnya.
8.Stock dan harga dapat berubah sewaktu waktu.
Kontak
TELFON : 087725966585
WHATSAP : 081554077624
forkliftsemarang jualforkliftdiesel3ton3metertermurah200jtsemarang
Jangan lupa sebutkan PastiTerjual.com saat menelepon penjual untuk mendapatkan penawaran bagus